IMIP < Bawaslu-ads
Banggai KepulauanKABAR DAERAH

Tim gabungan Vaksinasi Covid 19 PKM Totikum Gelar Vaksinasi Di SMPN 4 Totikum Bangkep

298
×

Tim gabungan Vaksinasi Covid 19 PKM Totikum Gelar Vaksinasi Di SMPN 4 Totikum Bangkep

Sebarkan artikel ini

KABAR LUWUK,BANGKEP – Tim Gabungan Vaksinasi Covid 19 PKM Totikim melaksanakan serbuan Vaksinasi bertempat digedung sekolah SMPN 4 Totikum, Desa Kombutokan Kecamatan Totikum Bangkep,bersama Kodim 1308/LB melalui jajaran Koramil 1308-10/Salakan diwilayah Kecamatan  Totikum, Kamis,18/11/2021.

Pelaksanaan Vaksinasi mengacu  edaran Surat Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI No SR.02.06/II/2971/2021 Tanggal 5 November 2021 Tentang Alokasi Vaksinasi Covid-19 Cononavac Tahap 3 Ship 2, Surat Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI No SR.02.06/II/2985/2021 Tanggal 8 November 2021 Tentang Alokasi Vaksinasi Covid-19 Cononavac Tahap 3 Ship 3,Telegram Panglima TNI No TR/712/2021 Tanggal 18 Agustus 2021 Tentang Perintah Agar Melaksanakan Serbuan Vaksinasi TNI di 34 Provinsi Secara Serentak dan Masif di Wialayah Masing-masing,Surat Telegram Pangdam XIII/Merdeka No ST/4097/2021 Tanggal 8 November 2021 Tentang Perintah Agar Melaksanakan Serbuan Vaksinasi Kodam XIII/Mdk Secara Serentak di Wilayah Kodam XIII/Mdk yang dilaksanakan pada tanggal 18 sampai dengan 19 November 2021.

Kegiatan serbuan vaksinasi covid 19 tersebut sasarannya Siswa/siswi SMPN 4 Totikum dan masyarakat sekitarnya, Serma Ferry ( Babinsa/Danpos Totikum dan Totsel ), mewakili Danramil 1308-10/Salakan.

Dan Tim Gabungan Vaksinasi covid 19 PKM Totikum yang diwakilkan kapus totikum Wiwiek Indhriani, S.KM, didampingi dr. Nofayanti Geong Inde ( dokter umum PKM Totikum ),Briptu Ariel Rantu ( Bhabinkamtibmas Polsek Totikum Polres Bangkep ), mewakili Kapolsek Totikum, Para Tim Vaksinator PKM Totikum berjumlah 6 orang,

Dengan mendukung program pemerintah untuk mempercepat target,Tim gabungan Vaksinasi covid 19 PKM Totikum disambut dengan antusias oleh  dewan Guru dan para siswa/siswi SMPN 4 Totikum,

Adapun dalam pelaksanaan kegiatan serbuan vaksinasi terhadap guru serta siswa/siswi SMPN 4 Totikum dan masyarakat setempat tersebut berjumlah 88 orang, yang terdiri dari, Vaksinasi Dosis 1 ( satu ), bagi siswa/siswi SMPN 4 Totikum berjumlah 81 sasaran = 81 dosis dan sasaran orang dewasa = 7 orang = 7 dosis,

Pelaksanaan vaksinasi dosis 1 ( satu ) tersebut  menggunakan vaksin jenis Prizer, vaksinasi berjumlah 88 orang = 88 dosis ( 1 vial = 6 dosis) dengan total pemakaian vaksin = 15 vial ( 2 dosis rusak ), Untuk pelaksanaan vaksinasi dosis 2 ( dua ) dengan jenis vaksin  sinovac, tersebut tidak dilaksanakan ( vaksin sonovac kosong/nihil ). Setelah dilakukan vaksinasi tahap I ( pertama ), selanjutnya akan tetap dilanjutkan vaksinasi tahap II ( kedua ), dengan waktu minimal 28 hari dari vaksinasi  tahap pertama terhadap orang ( sasaran ) yang sama. (IKB).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!