IMIP
BanggaiKABAR DAERAH

Tingkatkan SDM Pengelola Koperasi  Melalui Pelatihan Modernisasi Koperasi Tahun 2023

×

Tingkatkan SDM Pengelola Koperasi  Melalui Pelatihan Modernisasi Koperasi Tahun 2023

Sebarkan artikel ini
Sekretaris Kabupaten Banggai, Ir. Abdullah Ali didampingi Kepala Dinas Koperasi & UKM Kabupaten Banggai, Ir. Helena Pandatu saat membuka Kegiatan Pelatihan Koperasi Modern

Untuk bisa bersaing di pasar global khususnya dalam pengembangan dan pemberdayaan benar benar mampu menjadi motor penggerak pembangunan perekonomian masyarakat , khususnya di kabupaten Banggai. Jelas Bupati.

Pemerintah berkeinginan agar koperasi bisa bertransformasi dari citra model lama dan konvensional menjadi model baru dan profesional dengan maksud agar perjalanan pembangunan koperasi dapat di lakukan secara berkesinambungan dan agar koperasi dapat tumbuh sejajar dengan badan usaha lain , yang memiliki sensitivitas tinggi dalam pengembangan usaha serta diminati oleh generasi muda.

Pemerintah juga telah melakukan pembaharuan regulasi perkoperasian melalui undang undang nomor 11 tahun 2022 tentang cipta kerja yang di turunkan ke dalam peraturan pemerintah nomor 7 tahun 2021 tentang kemudahan perlindungan dan pemberdayaan koperasi dan UKM .

Kemudian melalui peraturan menteri koperasi dan UKM nomor 8 tahun 2021 tentang koperasi dengan model multi pihak , yang membuka peluang bagi masyarakat untuk membentuk koperasi melalui elaborasi berbagi pihak dalam wadah koperasi dari berbagi kelompok anggota sesuai dengan peran dan lingkup bisnisnya.

Menurut surat edaran menteri koperasi dan UKM republik Indonesia nomor 15 tahun 2021 tentang pengembangan koperasi modern memilih kriteria koperasi modern yaitu ada tiga pilar diantaranya pilar kelembagaan , pilar usaha dan pilar keuangan.

Sejalan dengan maksud dan tujuan tersebut diatas makanya pelatihan peningkatan pemahaman perkoperasian bagi koperasi dalam wilayah kabupaten banggai .

Menurutnya  guna memberikan semangat , motivasi serta dorongan kepada koperasi agar dapat terus berbenah , memiliki kompetensi serta profesional dan dapat menjalankan usahanya dengan cara baru melalui manajemen tata kelola koperasi yang baik menuju koperasi modern , berkualitas , tumbuh dan tangguh sebagaimana kita harapkan bersama.

Saya memiliki harapan besar pasca pelatihan ini hendaknya akan banyak tumbuh koperasi koperasi sehat dan hebat , yang dapat menjadi contoh bagi koperasi lainnya , baik dari segi kelembagaan maupun usaha  , koperasi yang terkenal di daerah maupun di pusat .

Sehingga  koperasi yang di undang di berbagai event yang di laksanakan pemerintah maupun swasta , serta bisa bertemu dengan berbagai kalangan profesional guna membangun koperasi menjadi lebih maju , mandiri sesuai visi dan misi pemda Banggai.  Ucap Sekab Banggai saat membacakan sambutan Bupati Banggai.

Turut hadir dalam Acara ini antara lain rekan rekan unsur forkopimda , para staf ahli , asisten Setda Banggai , kepala dinas koperasi dan UKM kab.banggai beserta jajarannya , para pimpinan OPD yang sempat hadir , para narasumber pelatihan dan hadirin undangan yang sempat hadir. ***

Penulis  : Athenk

Editor   : Imam Muslik

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *