KABAR DAERAHKota Palu

Satgas OMB Tinombala Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Selama Masa Tenang Pemilu 2024 di Sulteng

324
×

Satgas OMB Tinombala Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Selama Masa Tenang Pemilu 2024 di Sulteng

Sebarkan artikel ini
Kasatgas Humas OMB Tinombala melalui Kasubsatgas Publikasi Kompol Sugeng Lestari
Kasatgas Humas OMB Tinombala melalui Kasubsatgas Publikasi Kompol Sugeng Lestari

KABAR LUWUK –Satgas OMB Tinombala Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Selama Masa Tenang Pemilu 2024 di Sulteng.  Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tengah (Sulteng) melalui Satgas OMB Tinombala mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memastikan kondusifitas selama masa tenang Pemilu 2024 di wilayah tersebut.

Kasatgas Humas OMB Tinombala, Kompol Sugeng Lestari, menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban demi memfasilitasi pemilih dalam menentukan pilihannya tanpa adanya intervensi eksternal.

Menurut Sugeng, masa tenang merupakan momen krusial yang harus dimanfaatkan untuk memberikan ruang kepada para pemilih dalam membuat keputusan secara bebas.

“Mari kita jaga bersama kondusifitas wilayah Sulteng selama masa tenang ini. Hindari segala bentuk kegiatan yang dapat mengganggu jalannya Pemilu 2024,” ujarnya.

Selain itu, Sugeng juga mengingatkan masyarakat untuk tidak menyebarkan informasi palsu (hoax) dan ujaran kebencian yang dapat memicu konflik di masyarakat.

Dia mengimbau agar setiap pelanggaran Pemilu dilaporkan kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan Kepolisian untuk penanganan lebih lanjut.

Polda Sulteng telah melakukan penempatan personelnya secara strategis guna mengamankan jalannya Pemilu 2024.

Pasukan Power On Hand Kapolda Sulteng juga telah disiapkan untuk mengantisipasi situasi tak terduga yang mungkin muncul selama proses Pemilu.

“Dalam kesempatan ini, kami mengajak seluruh elemen masyarakat, TNI, Polri, dan stakeholder terkait untuk bersatu dalam menjaga keamanan dan kesuksesan Pemilu 2024 di Provinsi Sulawesi Tengah,” tambah Sugeng.

Dengan ajakan tersebut, diharapkan masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga ketertiban selama masa tenang dan proses Pemilu berlangsung.

Kolaborasi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat menjadi kunci dalam menjamin kelancaran dan keberhasilan Pemilu 2024 di Sulteng.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *