Bawaslu-ads
Banggai KepulauanKABAR DAERAH

Kapolres Banggai Kepulauan Pantau Kondisi PSU Desa Tatalakali untuk Pastikan Kelancaran

243
×

Kapolres Banggai Kepulauan Pantau Kondisi PSU Desa Tatalakali untuk Pastikan Kelancaran

Sebarkan artikel ini

KABAR LUWUK – Kapolres Banggai Kepulauan Pantau Kondisi PSU Desa Tatalakali untuk Pastikan Kelancaran. Kapolres Banggai Kepulauan, AKBP Jimmy M Simanjuntak S.I.K, aktif memantau pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang (PSU) di TPS 01 Desa Tatalakali, Kecamatan Tinangkung Utara, Kabupaten Banggai Kepulauan. 

Kedatangan beliau pada Sabtu, 29 Juni 2024, bertujuan untuk memastikan bahwa proses PSU berjalan aman, lancar, dan kondusif.

Kapolres Jimmy tiba di lokasi sekitar pukul 09.30 WITA dan langsung berkoordinasi dengan petugas keamanan, Panitia Pemungutan Suara (PPS), serta masyarakat setempat. 

Dialog intens dilakukan guna memastikan kesiapan dalam menghadapi segala kemungkinan yang dapat mengganggu jalannya PSU.

“Saya ingin memastikan bahwa PSU di Desa Tatalakali ini berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif,” kata Kapolres Jimmy. 

“Saya telah menginstruksikan kepada seluruh personel yang bertugas agar selalu siaga dan waspada untuk mengantisipasi segala gangguan keamanan.”

Kehadiran kombinasi TNI/Polri dan Panitia PSU di tempat yang strategis tidak hanya untuk menjamin keamanan fisik, tetapi juga untuk memberikan rasa nyaman kepada masyarakat dalam menggunakan hak suaranya. 

Meskipun jumlah pemilih yang sudah menggunakan hak pilihnya mencapai 166 dari 194 yang terdaftar dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), masih terdapat 28 warga yang belum menggunakan hak suaranya.

Proses PSU di Desa Tatalakali merupakan respons atas beberapa kendala yang terjadi saat Pemilihan Umum serentak pada 17 April 2024 lalu, sesuai dengan keputusan Mahkamah Konstitusi. 

Kapolres Jimmy menyampaikan pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam proses demokrasi ini.

“Mari kita bersama-sama menjaga situasi PSU ini agar berjalan dengan aman dan lancar,” imbuh Kapolres Jimmy, mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban selama proses pemungutan suara.

Sebagai bagian dari pengawasan yang ketat, Kapolres Jimmy juga memantau proses distribusi surat suara bagi pemilih yang terkendala kesehatan, yang dilakukan langsung oleh petugas KPPS ke rumah mereka. 

Hal ini dilakukan untuk memastikan hak suara seluruh warga terpenuhi dengan adil.

Hingga berita ini ditulis, suasana di Desa Tatalakali terbilang kondusif dengan partisipasi aktif dari masyarakat dalam memastikan kelancaran proses PSU. 

Kapolres Jimmy berharap, dengan dukungan semua pihak, PSU ini dapat berjalan sukses sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Demikian informasi terkini mengenai pemantauan Kapolres Banggai Kepulauan terhadap PSU di Desa Tatalakali. Kami akan terus mengupdate perkembangan situasi selama proses berlangsung.( RSM) **

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *