KABAR DAERAHKota Palu

Ahmad Ali dan Abdul Karim Bantu Korban Banjir di Parigi Moutong

×

Ahmad Ali dan Abdul Karim Bantu Korban Banjir di Parigi Moutong

Sebarkan artikel ini

KABAR LUWUK  –  Ahmad Ali dan Abdul Karim Bantu Korban Banjir di Parigi Moutong. Bakal calon gubernur Sulawesi Tengah, Ahmad Ali, bersama bakal calon wakil gubernur, Abdul Karim Aljufri, melakukan kunjungan ke Desa Sausu Piore, Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Moutong, Jumat, 6 September 2024.

Kunjungan ini bertujuan untuk menemui masyarakat yang terdampak banjir yang melanda wilayah tersebut pada 3 September 2024 lalu.

Tidak hanya memberikan dukungan moral, Ahmad Ali dan Abdul Karim juga menghadirkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat yang terkena dampak banjir.

Selain itu, bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako turut disalurkan kepada warga yang membutuhkan. Kehadiran mereka membawa angin segar bagi warga yang tengah berjuang memulihkan diri dari dampak banjir.

“Kunjungan kami ke sini tidak ada kaitannya dengan urusan politik. Ini murni urusan kemanusiaan,” ujar Ahmad Ali dengan tegas.

Sebagai anggota DPR RI dua periode, Ahmad Ali telah lama memiliki perhatian khusus terhadap penanganan kebencanaan, khususnya di Sulawesi Tengah yang sering terdampak bencana alam.

Dalam kesempatan tersebut, Ahmad Ali juga menyoroti pentingnya program mitigasi bencana yang lebih baik dari pemerintah daerah. Menurutnya, wilayah Sulawesi Tengah sering kali menjadi langganan bencana, terutama banjir, namun penanganannya masih belum optimal.

“Ke depan, pemerintah harus lebih serius dalam menangani mitigasi bencana, terutama bagaimana agar bencana yang terjadi tidak mengganggu perekonomian masyarakat, terutama petani,” jelas Ahmad Ali.

Banjir yang melanda Desa Sausu Piore tidak hanya merendam rumah-rumah warga, tetapi juga menggenangi area persawahan, yang tentunya berdampak pada mata pencaharian masyarakat setempat.

Ahmad Ali berharap pemerintah segera menyiapkan langkah konkret untuk mencegah dampak bencana yang lebih parah di masa depan, terutama yang berkaitan dengan perekonomian warga.

Kunjungan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat, yang merasa terbantu dengan adanya perhatian dan bantuan dari Ahmad Ali dan Abdul Karim.

Di tengah situasi sulit akibat banjir, kepedulian para bakal calon ini memberikan harapan bagi pemulihan desa yang terdampak bencana.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *