BanggaiKABAR DAERAH

Wakil Bupati Banggai Kegiatan Bukan Hanya Sebagai Seremonial Saja, Serap Ilmunya  dan Pelajari

256
×

Wakil Bupati Banggai Kegiatan Bukan Hanya Sebagai Seremonial Saja, Serap Ilmunya  dan Pelajari

Sebarkan artikel ini
Wakil Bupati Banggai Drs. H. Furqanuddi Masulili Saat memberikan Materi Pelatihan Kepada Salah satu Peserta

“ Disampaikan Saat Membuka Pelatihan Pengolahan Pangan Lokal dan Pengemasana Angkatan 1”

KABAR LUWUK, BANGGAI  –  Dinas  Koperasi Dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten  Banggai, Bertempat di Ballroom Hotel Santika, Kelurahan Tombang Permai Kecamatan Luwuk Selatan, Dengan Tema : Menciptakan Produk Dan Kemasan Usaha Mikro Yang Berkualitas Dan Berdaya Saing Dengan Pemanfaatan Sumber Daya Lokal, Kamis 27/10/2022.

Wakil Bupati Banggai, Drs. H. Furqanuddin, MM, menghadiri Sekaligus Membuka Secara Resmi Acara Pelatihan Pengolahan Pangan Lokal Dan Pengemasannya Angkatan 1.

 Turut Hadir Pada Kegiatan Tersebut Kadis Koperasi Dan UKM (diwakili Kabid Kelembagaan Dan Pengawasan/Hendra Cakra Abd. Gani, S.P.,M.Si), Nara Sumber (Ibu Maryam Maghdalena, Heti Hernawati), Para Pimpinan OPD, Panitia Pelaksana, Serta Bapak/Ibu Peserta Pelatihan.

Kegiatan Pelatihan ini berjumlah 50 orang peserta, dan di bagi dalam 2 Angkatan, Angkatan Pertama Berjumlah 25 Orang Peserta di mulai hari ini 27 s/d 30 Oktober 2022, dan selanjutnya untuk Angkatan Kedua Berjumlah 25 Orang Peserta di mulai Tanggal 1 s/d 3 November 2022 Bulan Depan.

Wakil Bupati Banggai H. Furqanuddin dalam Sambutan tertulisnya menyampaikan Antara Lain Atas Nama Pemerintah Kabupaen  Banggai, menyambut baik atas terselenggaranya kegaiatan ini, semoga berjalan lancar dan sukses, tentunya besar harapan kami kata Wabup, agar pertemuan ini bukan sekedar seremonial semata, tetapi benar-benar melakukan koordinasi dan sinkronisasi, yang mempunyai relevansi dalam peningkatan pengolahan pangan lokal, dengan dilaksanakannya pelatihan pengolahan pangan lokal ini guna memberikan pengetahuan tentang menu beragam, bergizi, seimbang dan aman dalam rangka mempercepat memberikan pemahaman bagi ibu-ibu dan pengelola kuliner yang sangat penting untuk disosialisasikan kepada seluruh lapisan masyarakat.

Selanjutnya kata Wabup, agar terwujudnya kemandirian pangan secara cepat, bilamana di dukung oleh pemanfaatan sumberdaya pangan lokal secara optimal, sehingga akan mengurangi beban target kebutuhan pangan penduduk yang semakin meningkat setiap tahunnya, olehnya itu pengolahan pangan lokal harus memiliki kreativitas dan inovasi yang tinggi, tentu saja harus menumbuhkan ekosistem yang baik agar pengolahan pangan lokal bisa mengembangkan potensi bakat dan inovasinya dengan baik, dan bahwa perlunya konsumsi pangan lokal merupakan persyaratan terbentuknya kualitas generasi yang akan datang agar lebih baik, karena dengan menu berimbang akan menghindari kegemukan dari konsumsi karbohidrat berlebih, sementara untuk konsumsi protein yang baik dan cukup akan meningkatkan intelegensi anak-anak kita, dan harapan dari bapak Wakil Bupati agar seluruh peserta pelatihan ini dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik dan sungguh-sungguh dari para narasumber, sehingga apa yang di dapatkan di dalam pelatihan ini, dapat di implementasikan dan di aktualisasikan dalam kehidupan bermasyarakat. Tutup Wabup.

Selanjutnya selesai membuka secara resmi kegiatan pelatihan, Wakil Bupati menyematkan Tanda Peserta dan Penyerahan ATK Secara Simbolis Kepada 2 Perwakilan Peserta.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *