KABAR LUWUK – PUPR Banggai Selesaikan Jalan Desa Padungnyo, Warga Nambo Kini Nikmati Infrastruktur Baru. Peningkatan infrastruktur jalan di Kabupaten Banggai kembali menunjukkan hasil positif. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Banggai telah merampungkan proyek peningkatan jalan di Desa Padungnyo, Kecamatan Nambo. Rabu 20 November 2024.
Proyek yang dilaksanakan oleh CV. Toilindo Jaya Konstruksi ini memakan waktu 120 hari kerja dengan pendanaan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2024 sebesar Rp492.780.000,-. Kini, jalan tersebut sudah siap digunakan oleh masyarakat, memberikan kemudahan akses dan meningkatkan mobilitas warga.

Plt. Kepala Dinas PUPR Kabupaten Banggai, I Dewa GD Supatriagama, ST, MM, mengungkapkan rasa syukur atas rampungnya proyek ini sesuai target waktu yang ditentukan.
“Kami berterima kasih kepada kontraktor, CV. Toilindo Jaya Konstruksi, yang telah menyelesaikan pekerjaan ini sesuai dengan kontrak nomor 55/Kont/KPA-BM/47817989/Dispupr/2024 tertanggal 11 Juli 2024. Pekerjaan selesai dalam kurun waktu 120 hari, seperti yang telah direncanakan,” ujarnya.
I Dewa GD Supatriagama juga menegaskan pentingnya ketepatan waktu dalam pengerjaan proyek infrastruktur di bawah pengawasan Dinas PUPR Banggai.
“Kami berharap seluruh proyek yang kami tangani ke depan dapat selesai tepat waktu sehingga manfaatnya segera dirasakan oleh masyarakat,” tambahnya.
Proyek peningkatan jalan Desa Padungnyo merupakan salah satu langkah strategis pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas infrastruktur di wilayah pedesaan.
Dengan adanya akses jalan yang lebih baik, aktivitas ekonomi, pendidikan, dan layanan kesehatan di Desa Padungnyo diharapkan semakin lancar.
Masyarakat Desa Padungnyo menyambut positif rampungnya proyek ini. Seorang warga, Ani (35), menyatakan, “Jalan ini sangat membantu kami. Dulu jalannya rusak, jadi sulit kalau mau ke pasar atau ke sekolah. Sekarang lebih nyaman dan aman.”
Dengan rampungnya proyek ini, Dinas PUPR Kabupaten Banggai kembali membuktikan komitmennya dalam meningkatkan pelayanan infrastruktur bagi masyarakat.
Proyek ini diharapkan menjadi salah satu dari banyak proyek lainnya yang dapat memberikan dampak langsung bagi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Banggai.(MAM) **