BanggaiKABAR DAERAH

Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar

×

Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar

Sebarkan artikel ini
Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar
Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar

KABAR LUWUK – Desa Kayutanyo, Kecamatan Luwuk Utara, menggelar acara penyaluran Dana Desa (DD) tahap kedua tahun 2024 di Lapangan Bangun Persada pada hari ini. Kegiatan ini diisi dengan berbagai bentuk bantuan bagi masyarakat, termasuk sembako untuk 50 Kepala Keluarga (KK) lansia, BPJS Ketenagakerjaan untuk 100 orang petani dan nelayan, serta bantuan freezer bagi 10 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Selain itu, enam orang mendapatkan bantuan alat pertukangan.

Dalam kegiatan ini, masyarakat juga dapat memanfaatkan berbagai layanan, seperti pasar murah, pelayanan administrasi kependudukan, dan pelayanan SIM Keliling. Warga Kayutanyo menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Kepala Desa Kayutanyo, Yanti Saini, yang dinilai berhasil membantu meringankan beban warganya.

Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar

Yanti Saini dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kayutanyo atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan. Ia berharap agar bantuan yang telah disalurkan dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Acara ini turut dihadiri oleh sejumlah kepala desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dari Kecamatan Luwuk Timur, serta Asisten III Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai, Drs. Kamil Datu Adam. Dalam kesempatan tersebut, Inspektorat Kabupaten Banggai mengingatkan agar penyaluran bantuan dilakukan sesuai dengan pedoman pengelolaan keuangan desa dan pengadaan barang dan jasa.

Penyaluran Dana Desa Tahap 2 Tahun 2024 Desa Kayutanyo Sukses Digelar

Inspektorat juga mengimbau agar kepala desa senantiasa berkonsultasi dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) serta Inspektorat untuk memastikan bantuan tersalurkan tepat sasaran. Hadir pula dalam acara ini pihak Polsubsektor, Sekretaris Camat Luwuk Timur, dan Babinsa setempat, yang turut memberikan dukungan keamanan dan kelancaran kegiatan. (IkB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *