BanggaiKABAR DAERAH

PBNU Apresiasi  Kepedulian PT. KFM  Bantu 100  Siswa Sekolah  Tak Mampu Di Luwuk

265
×

PBNU Apresiasi  Kepedulian PT. KFM  Bantu 100  Siswa Sekolah  Tak Mampu Di Luwuk

Sebarkan artikel ini
Kepala Cabang PT. Koninis Fajar Mineral ( KFM) Luwuk, Afrianus Lande didampingi Ketua PCNU Kabupaten Banggai, Drs. KH. Suardi Kandjae, M.Pd saat memberikan santuan kepada siswa secara simbolis

Penulis  : Imam Muslik  ( Jurnalis )

KABAR LUWUK, BANGGAI  –  Dalam rangka menyambut Satu Abad Nahdatul Ulama puncak Hari Jadinya yang ke 100, PBNU melalui Pengurus Cabang Nahdatul Ulama Kabupaten Banggai  dibawah kepeminpinan Drs. KH. Suardi Kandjae, M.pd  telah berhasil merangkul PT. Koninis Fajar Mineral disamping sebagai sponsor tunggal peringatan Satu Abad NU, juga memberikan bantuan kepada  100 Siswa Perwakilan sekolah yang ada di kota luwuk.

Pemberian bantuan langsung diserahkan secara simbolis oleh perwakilina PT. KFM yakni Kepala Cabang, Afrianus Lande bertempat di hotel Santika Luwuk,  Sabtu, 4/3/2023.

Bantuan pada bidang pendidikan ini, membuktikan komitmen perusahaan tambang yang bergerak di Kecamatan Bunta Kabupaten Banggai, bahwa perusahan juga mendukung program pemerintah kabupaten Banggai, yaitu peningkatan fasilitas pendidikan, sehingga terciptanya peningkatan kualitas pendidikan khususnya yang berada di kota Luwuk.

Sementara Ketua PBNU melalui Ketua PCNU Kabupaten Banggai, Drs. KH. Suardi Kandjae, M. Pd  mengatakan kepada awak media disela sela acara peringatan Satu Abad Nahdatul Ulama bahwa  PT. Koninis Fajar Mineral  ( KFM ) berbuat untuk kepentingan masyarakat khususnya untuk di Desa lingkar tambang dan semenjak berdiri awal perusahaan telah banyak melakukan perbuatan dalam bentuk keagamaan.

Lanjut kata H. Suardi Kandjae dalam kegiatan keagamaan ini saya langsung terlibat didalamnya untuk selalu bersilaturahmi membagikan apa yang bisa dibagikan baik untuk agama Islam maupun agama Kristen sehingga jalinan silaturahmi yang ada di Perusahaan PT.KFM kepada warga tetap berjalan dengan baik  hingga saat ini.  Ujarnya.

Olehnya itu kepedulian PT, KFM  bukan hanya ada disekitar lokasi lingkar tambang saja, tetapi justru sudah mengarah kedalam kota luwuk sendiri terbukti dengan adanya pemberian bantuan kepada 100 perwakilan Siswa – siswai mulai dari tingkat SD, SMP dan SMA/MA  yang ada dikota luwuk.

Dan Santunan dari PT. KFM  kepada anak sekolah sebesar  59 juta rupiah yang dibagikan kepada  100 penerima bantuan siswa yang ekonomi lemah  dan data ini kami terima langsung dari yayasan Dompet Duaha yang dinahkodai Hidayat Monoarfa. Terang  H. Suardi Kandjae.

Dari total yang yang diterima oleh PCNU Kabupaten Banggai dari PT. KFM  yakni bantuan untuk  anak sekolah sebanyak 100 siswa  sebesar  59 juta dengan rincian  tiap Siswa SD menerima  Rp.450.000/Murid, Untuk SMP  sebesar  600.000/ murid, Sedangkan untuk SMA/MA  sebesar 750.000/murid.

Ia berharap, bantuan ini dapat  membantu meringankan beban bagi adik adik pelajar agar semua bisa menuntut ilmu dengan baik , sehingga proses belajar dapat berjalan  dengan baik, dan dengan keberadaan Dompeh Duaha ini tentu sangat membantu pihak PCNU Kabupaten Banggai dalam menyalurkan santunan kepada yang berhak menerima sesuai dengan data yang valid. Pungkas Ketua PCNU Kabupaten Banggai, Drs. KH. Suardi Kandjae, M.Pd.

Kami juga  berpesan untuk para guru dan komite sekolah mari kita sama sama berbenah untuk masa depan anak anak kita yang lebih disiplin dan lebih peduli agar tercipta generasi bangsa berprestasi dan dapat menjadi kebanggaan bangsa. Tutup H. Suardi Kandjae. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *