BanggaiKABAR DAERAH

Lapas Luwuk Dukung Pemilu 2024, Terima Kunjungan KPU dan Bawaslu

×

Lapas Luwuk Dukung Pemilu 2024, Terima Kunjungan KPU dan Bawaslu

Sebarkan artikel ini

KABAR LUWUK – Lapas Luwuk Dukung Pemilu 2024, Terima Kunjungan KPU dan Bawaslu. Lapas Kelas IIB Luwuk menerima kunjungan dari tim KPU dan Bawaslu Kabupaten Banggai pada Kamis, 21 November 2024.

Bertempat di ruang kerja Kasibinapigiatja, kunjungan ini bertujuan untuk melakukan koordinasi pemilihan kepala daerah (gubernur dan bupati) di lokasi khusus (loksus) Lapas Luwuk. Tim diterima oleh Kasibinapigiatja Taufiq, S.A.P., selaku Ketua KPPS Loksus, bersama Kasubsi Registrasi dan Bimkemas, Bangun Budi Santoso, S.H., yang juga anggota KPPS Loksus.

Pertemuan dipimpin oleh Kasi Binapigiatja dengan dihadiri perwakilan KPU Kabupaten Banggai, Bawaslu, dan PPS Kelurahan Kompo.

Dalam pertemuan ini, Ketua KPU Kabupaten Banggai menyerahkan secara simbolis Daftar Pemilih Pindahan (DPTb) kepada Kasi Binapigiatja, mewakili Kalapas Luwuk, dan disaksikan oleh para pihak terkait.

Koordinasi ini menjadi bagian penting dalam tahapan pemutakhiran data pemilih untuk pemilu serentak 2024.

Fokus kegiatan adalah memastikan kecocokan DPTb bagi warga binaan Lapas Luwuk, sehingga hak pilih mereka dapat terjamin.

Langkah ini mencerminkan komitmen Lapas Luwuk dalam mendukung penyelenggaraan pemilu sesuai dengan amanat undang-undang.

Kalapas Luwuk, Efendi Wahyudi, A.Md.I.P., S.Sos., M.Si., menegaskan dukungan penuh pihaknya terhadap pelaksanaan pemilu.

“Kami siap mendukung seluruh tahapan pemilu serentak 2024 bersama KPU dan Bawaslu Kabupaten Banggai,” ujarnya.

Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar, S.H., M.H., memberikan apresiasi atas peran aktif Lapas Luwuk dalam mendukung pemilu.

“Pelaksanaan pemilu adalah hak konstitusional, termasuk bagi warga binaan.

Saya mengapresiasi langkah Kalapas beserta jajarannya yang telah membantu KPU dan Bawaslu,” ungkapnya.

Pertemuan ini berjalan lancar dengan komitmen bersama dari semua pihak untuk memastikan pemilu di Lapas Luwuk terlaksana dengan baik sesuai ketentuan.

Hal ini sekaligus menunjukkan sinergi antara lembaga pemasyarakatan dan penyelenggara pemilu dalam menjamin hak demokrasi warga binaan.Red/Humas-LPLuwuk ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *