Bawaslu-ads
BanggaiKABAR DAERAH

Laka Lantas Di Kintom Pejalan Kaki Ditabrak Sepeda Motor Saat Menyeberang dan Meninggal Dunia Di Puskesmas

875
×

Laka Lantas Di Kintom Pejalan Kaki Ditabrak Sepeda Motor Saat Menyeberang dan Meninggal Dunia Di Puskesmas

Sebarkan artikel ini

“Satlantas Polres Banggai Telah melakukan Olah TKP”

KABAR LUWUK, BANGGAI – Diduga tidak hati hati seorang pejalan kaki ditabrak Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW saat menyeberang,bertempat Jalan Trans Luwuk Toili Desa Dimpalon Kecamatan  Kintom Kabupaten Banggai,Sabtu Tanggal 11 Februari 2023, sekitar Pukul 18.30 Wita.

Kasatlantas AKP I Made Bagus Aditya melalui Kanit Gakkum Polres Banggai Aipda Anwar Salam menjelaskan berdasarkan informasi kejadian dari lokasi kejadian bahwa telah terjadi kecelakaan lalulintas pada Hari Sabtu Tanggal 11 Februari 2023, sekitar Pukul 18.30 Wita di Jalan Trans Luwuk Toili Desa Dimpalon Kec. Kintom Kab. Banggai.

 Yaitu Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW yang di kendarai oleh Lk. Wahyu Fikriansah yang bergerak dari Batui menuju Luwuk dan menabrak pejalan kaki Pr. Saadia Benda  yang menyeberang dari kanan ke kiri jalan.

Selanjutnya Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW yang di kendarai oleh Lk. Wahyu Fikriansah  , dan setelah menabrak pejalan kaki tersebut, sepeda motor terseret ke kanan jalan sampai akhirnya berbenturan dengan Sepeda motor yamaha xeon warna merah hitam tanpa TNKB yang di kendarai oleh Lk. Asdin Solodik berboncengan dengan Pr. Nita Rahman dan Pr. Firli AngraditaR yang datang dari arah berlawanan. Ucap Kanit Gakkum Aipda Anwar Salam.

Sehingga dari hasil pemeriksaan Kanit Gakkum telah mendapatkan data indentitas pemilik kendaaraan Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW.

A. Pengendara

Nama : Wahyu Fikriansah

Kelamin : Laki-laki

U m u r : 23 Tahun

Agama : Islam

Pekerjaan : Pengemudi

Alamat : Kel. Batui Kec. Batui Kab. Banggai

Kondisinya mengalami luka lecet di kaki sebelah kiri, tangan kiri tdk bisa di gerakka.

Dan  Indentitas Pejalan Kaki  :

Nama : Saadia Benda

Kelamin : Perempuan

U m u r : 75 Tahun

Agama : Islam

Pekerjaan : Petani

Alamat : Desa Dimpalon Kec. Kintom Kab. Banggai.

Kondisinya mengalami luka patah tangan kiri, luka robek di lengan sebelah kiri, luka robek pada kaki sebelah kiri, luka benturan di kepala, dan meninggal dunia di puskesmas kintom.

Sedangkan untuk  Pengendara Sepeda motor yamaha xeon warna merah hitam tanpa TNKB.

Nama : Asdin Solodik

Kelamin : Laki-laki

U m u r : 33 tahun

Agama :  Islam

Pekerjaan : Petani

Alamat : Kel. Mendono Kec. Kintom Kab. Banggai.

Tidak mengalami luka.

BONCENGAN.

1.Nama : Nita Rahman

Kelamin : Perempuan

U m u r : 27 tahun

Agama :  Islam

Pekerjaan : Ibu rumah tangga

Alamat : Kel. Mendono Kec. Kintom Kab. Banggai

Tidak mengalami luka.

2.Nama : Firli Angradita

Kelamin : Perempuan

U m u r : 8 tahun

Agama :  Islam

Pekerjaan : Pelajar

Alamat : Kel. Mendono Kec. Kintom Kab. Banggai

mengalami luka bengkak di wajah.

Dan kesimpulan sementara penyebab Laka Pengendara Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW kurang berhati-hati berkendara sehingga terjadi kecelakaan dan barang bukti yang diamankan Sepeda motor suzuki Fu warna biru DN 5584 CW dan Sepeda motor yamaha xeon warna merah hitam tanpa TNKB guna pemeriksaan. Tutup Kanit Gakkum Aipda Anwar Salam. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *