KABAR LUWUK, BANGGAI – Kapolsek Toili Iptu Candra SH, bersama anggotanya dan personel Koramil mengevakuasi sejumlah warga yang terdampak banjir pada Minggu malam (6/9/2020).
Banjir tersebut terjadi akibat curah hujan yang cukup tinggi yang kembali mengguyur wilayah Dataran Toili sejak minggu (6/9/2020) hingga hari ini Senin (7/9/2020).
“Ada empat desa yang terendam banjir yakni, Desa Karanganyar, Desa Saluan, Desa Toili Kecamatan Moilong dan Desa Kamiwangi, Kecamatan Toili Barat,” ungkap Iptu Candra.