Bawaslu-ads
BanggaiKABAR DAERAH

Deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang, Bendera Golkar Berkibar

447
×

Deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang, Bendera Golkar Berkibar

Sebarkan artikel ini
Deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang, Bendera Golkar Berkibar
Deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang, Bendera Golkar Berkibar

KABAR LUWUK – Deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang yang berlangsung di Lapangan GOR Kilongan, Senin (26/8/2024) dihadiri belasan ribu warga Kabupaten Banggai. Menariknya pada acara itu bendera Partai Golkar berkibar di tengah kerumunan warga.

Tentu saja keberadaan bendera Golkar ini menjadi perhatian sejumlah warga, pasalnya partai beringin kuning ini diketahui mengusung pasangan petahana Amirudin Tamoreka dan Furqanudin Masulili pada Pilkada Banggai 2024.

Beberapa warga mengatakan, berkibarnya bendera Golkar pada acara deklarasi Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang merupakan wujud dukungan para simpatisan Golkar. Seperti kita ketahui bersama sosok Bali Mang sangat melekat dengan partai berwarna kuning ini.

Puluhan tahun menjadi kader beringin tentu saja membuat sosoknya yang kini mendampingi Sulianti Murad dalam perhelatan Pilkada Banggai tidak bisa terlupakan dengan mudah. Sehingganya wajar jika simpatisannya tetap mencintai dan mendukungnya dalam Pilkada 2024.

Hanya saja tidak berselang lama bendera Golkar itu kemudian diamankan oleh sejumlah petugas.

Deklarasi yang sangat meriah ini dihadiri oleh empat partai koalisi yakni Gerindra, PKS, PKB dan PSI.Warga berharap majunya Sulianti Murad – Samsul Bahri Mang membawa perubahan di Kabupaten Banggai. (IkB)

IMIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *