Bawaslu-ads
KABAR DAERAHKota Palu

Danlanal Palu : Pers Adalah Mitra Terbaik

406
×

Danlanal Palu : Pers Adalah Mitra Terbaik

Sebarkan artikel ini

Penulis : Imam Muslik ( Jurnalis )

KABAR LUWUK, PALU – Selamat Hari Pers Nasional buat seluruh para jurnalis, ungkapan dan ucapan ini adalah bentuk dukungan Pangkalan TNI Palu yang merupakan mitra terbaik selama ini dan banyak membantu serta memonitor kerja angkatan laut dalam mempublikasi setiap kegiatan. Rabu, 9/2/2022.

Komandan Pangkalan TNI AL Palu Kolonel Marinir Marthin Luther Ginting, M.Tr.Hanla saat di wawancara awak media lewat telepon selularnya mengatakan bahwa
Pers Nasional mempunyai fungsi sebagai media informasi, pendidikan, hiburan, dan kontrol sosial, serta juga dapat berfungsi sebagai lembaga ekonomi, sehingga kemerdekaan pers dijamin Undang-Undang.

Kemerdekaan pers adalah salah satu perwujudan kedaulatan rakyat dan merupakan unsur yang sangat penting dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang demokratis. Kemerdekaan pers berasaskan prinsip-prinsip demokrasi, keadilan, dan supremasi hukum. Untuk menjaminnya, pers nasional mempunyai hak mencari, memperoleh, dan menyebarluaskan gagasan dan informasi. Ucap Danlanal Palu.

Sementara itu, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) sebagai bagian integral TNI, berdasarkan UU Nomor 34 tahun 2004 tentang TNI pada pasal 9 memiliki tugas yakni: pertahanan matra laut; menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah laut yuridiksi nasional sesuai dengan ketentuan hukum internasional yang telah diratifikasi.

Lanjut Sinergitas TNI AL dengan Pers tidak bisa dipisahkan, sehingga TNI AL dalam menjalankan tugasnya sesuai amanah UU perlu diketahui publik atau rakyat. TNI AL merupakan salah satu pengguna Angaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), dimana sumber dana APBN berasal dari pajak rakyat. Rakyat wajib tahu kinerja TNI AL dalam melaksanakan tugasnya. Terang Marthin Luther.

Pasalnya Publik atau rakyat dapat mengetahui kinerja TNI AL dengan jelas, cepat dan tranparan melalui pers media cetak, elektronik, olehnya sinergitas TNI AL dan Pers merupakan sebuah kebutuhan dan bersifat mutual atau saling menguntungkan. Sisi pers, dapat menginformasikan dengan jelas dan lugas sehingga mudah dimengerti masyarakat apabila data dan informasi tentang TNI AL akurat, sementara sisi TNI AL keuntungannya kinerja TNI AL terpublikasi dan diketahui publik sebagai bentuk pertanggungjawaban atas. Tutupnya.

IMIP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *