KABAR LUWUK, BANGGAI – Dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas agar tetap kondusif selama masa pentahapan Pilkada serentak, TNI-Polri terus melakukan patroli gabungan berskala besar di wilayah Kabupaten Banggai.
Pada Sabtu malam (19/9/2020), personil TNI-Polri yang terdiri dari Polres Banggai, Brimob, Kodim 1308/LB dan Subdenpom Luwuk, kembali menggelar patroli di kota Luwuk.
Dalam kegiatan tersebut, pasukan gabungan TNI-Polri ini menyambangi sejumlah posko-posko pemenangan bakal pasangan calon Pilkada serentak tahun 2020.
Kapolres Banggai AKBP Satria Adrie Vibrianto SIK, MH, mengungkapkan, patroli gabungan ini merupakan bentuk sinergitas TNI-Polri dalam hal pengamanan Pilkada serentak tahun 2020 agar berjalan sejuk, aman dan damai.