BanggaiKABAR DAERAH

Camat Batui Selatan Sangat Mendukung Pemda Banggai sukseskan MTQ ke XXIX

540
×

Camat Batui Selatan Sangat Mendukung Pemda Banggai sukseskan MTQ ke XXIX

Sebarkan artikel ini

Penulis : Imam Muslik ( Jurnalis )

KABAR LUWUK, BATUI SELATAN – Pemerintah Kabupaten Banggai dibawah kepemimpinan Ir. H.Amiruddin Tamoreka telah bersepakat menjadi tuan rumah MTQ Ke XXIX yang merupakan kegiatan bertajuk amal dan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah telah menunjukkan Kabupaten Banggai sebagai tempat ajang mencari bakat Qori dan Qoriah terbaik.

Bupati Banggai menggelar MTQ tingkat Provinsi sesuai dengan jadwal pada bulan Juli 2022 telah mendapat dukungan dari para OPD dan Camat sekabupaten Banggai dan telah dibuktikan oleh Camat Batui Selatan, Faidil Akbar saat awak media berkunjung ketempat kerjanya, Rabu 22/6/2022.

Camat Batui Sekatan, Faidil Akbar, S.Tp, menyambut baik dengan terselenggaranya acara tersebut, dan juga merasa gembira dengan terselenggaranya kegiatan MTQ ke XXIX ini, yang sudah direncanakan sebelumnya, walaupun waktunya tinggal beberapa hari , dan Kami selaku pemerintah yang berada dikecamatan optimis dan siap mensukseskan agenda besar ini.

Olehnya itu sebagai bentuk partisipasi serta dukungan penuh kami juga menyampaikan informasi kepada seluruh kepala Desa wilayah kecamatan Batui Selatan untuk memasang spanduk MTQ ditiap arena terbuka yang mudah dilihat orang seperti halnya spanduk yang terpasang di Desa Bone Balantak tepatnya disamping lapangan sepak bola. Ujar Camat Batui Selatan Kepada wartawan Kabar luwuk.

Terkait dengan kegiatan MTQ ke XXIX ini karena kabupaten Banggai selain terkenal dengan sasaran tempat destinasi wisata, juga memiliki makan khas daerah ataupun kuliner lainnya yang sekaligus bisa menjadi daya tarik para tamu dari daerah lain yang ikut berkunjung di Banggai ataupun wisatawan lokal juga mampu mendongkrak para pelaku UMKM setempat. Ujar Faidil Akbar.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah kecamatan sangat mendukung program MTQ yang dilaksanakan di Banggai, atas terlaksananya kegiatan MTQ ini, disamping itu perlu kami sampaikan bahwa Pelaksanaan MTQ dapat menimbulkan bibit baru dikalangan generasi muda supaya tidak putus dan terus berkesinambungan serta harapan kami bersama dengan bapak Bupati Banggai peserta tuan rumah harus bisa juara MTQ yang ke XXIX.

Hal ini bisa kita lihat begitu semangatnya Bupati Banggai dalam mempersiapkan segala sesuatu hingga pada hari pelaksanaan semua sudah rampung serta bisa menjadi tuan rumah yang baik. Tutup Faidil Akbar. (IM)***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *